Komunikasi Massa Kelas A & B (Nur Sofyan, S.I.Kom., M.I.Kom)

Komunikasi massa merupakan komunikasi yang ditujukan kepada khalayak luas atau masyarakat umum dengan sifat komunikasi yang heterogen. Komunikasi massa dapat terjadi dengan menggunakan beragam media massa sebagai saran untuk menunjang komunikasi tersebut. Komunikasi Massa merupakan mata kuliah yang memiliki tujuan untuk menyiapkan mahasiswa agar mampu berpikir analitis dan sintetis dengan memperhitungkan dampak.